Bekal untuk menjadi penata fesyen

Ternyata ada juga bekal untuk menjadi penata fesyen yang sepertinya mudah saja karena hanya mengandalkan penglihatan dalam setiap busana yang dipakai. namun pikiran katokpe itu salah dan Fashion stylish ini juga disukai masyarakat yang menyukai dunia fesyen. jika anda merupakan salah satu dari mereka, ada baiknya menyimak beberapa hal yang merupakan bekal dari IDIVA. berikut rinciannya.

1. Seringlah belajar
Untuk menjadi penata fesyen yang handal, sebaiknya kamu memulainya dengan belajar dari semua literatur yang ada. misalnya buku gambar, yang menjelaskan berbagai bentuk tubuh manusia dari yang ukuran kurus, gemuk, wajah tirus, dll. dengan mempelajari segala bentuk tubuh manusia, nanti akan membantu kamu dalam inspirasi, design busana apa yang cocok bagi seseorang.

Bekal untuk menjadi penata fesyen


2. Datang di berbagai acara Fesyen
Dengan mendatangi setiap ada undangan fesyen atau dari publikasi produk baru dari berbagai designer tidak hanya untuk melihat betapa hebatnya mereka. namun manfaatkan moment tersebut untuk bertanya dan mencari informasi tentang busana fesyen terbaik yang mereka keluarkan. dan jangan ragu untuk menanyakan petunjuk untuk membuat design yang sedang terkenal.

3. Ikuti Tren Busana terbaru
Bertanya kepada kenalan fesyen lain, tentu akan membantu kamu selalu update dalam dunia fesyen, mengingat fesyen selalu berubah sepanjang waktu. selain itu, sumber dari internet dan televisi merupakan hal yang patut terus kamu update.

4. Menjalin kerja sama dengan penata fesyen yang lain
Sebelum menjadi penata fesyen yang berdiri sendiri, ada baiknya anda menjalink hubungan dengan penata fesyen yang sudah terkenal. dari sana nanti kamu bisa sedikit mengetahui tips dan trik dalam pembuatan busana yang bagus serta mengetahui dimana informasi terkini mengenai dunia tata rias tersebut.

5. Kuasai Produk yang kamu jual
Menguasai produk yang akan dijual merupakan bekal terakir yang idiva berikan. untuk mengetahui keuntungan yang akan diraih, sebaiknya kamu memperhatikan berapa biaya yang diperlukan untuk memperoleh bahan, proses busana dan penjualannya. pastikan tidak rugi namun mengeluarkan tren positif dan digemari masyarakat masa kini.

Demikian beberapa tips pembekalan sebelum anda terjun di dunia fesyen. semoga dengan wacana dari saya ini bisa membuat anda siap dalam dunia fesyen dan memperoleh indformasi terupdate. Sekian.

Entri Terbaru

Statistik

Jangan Lupa di Like Ya Sobat

×